Lomba Fotografi Jurnalistik Tingkat Mahasiswa Se-UPI Bandung

Dalam rangka Diesnatalis Program Studi Pendidikan Sosiologi UPI yang ke- VI dan Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi UPI ke - V, Jurnalis Mahasiswa Pendidikan Sosiologi UPI mengadakan "LOMBA FOTOGRAFI JURNALISTIK" yang boleh diikuti oleh mahasiswa aktif Universitas Pendidikan Indonesia Bandung. Foto-foto peserta nantinya akan dipamerkan di puncak perayaan Diesnatalis Program Studi Pendidikan Sosiologi UPI yang ke- VI dan Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi UPI ke - V.

LATAR BELAKANG
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat sudah menyelinap ke berbagai aspek kehidupan manusia seperti sosial, ekonomi, politik, budaya dan religi. Sentuhan yang begitu kuat dari arus teknologi dan informasi akan menimbulkan perubahan dalam aspek-aspek di atas. Masyarakat pun ikut terlarut dalam perubahan yang sedemikian dahsyat. Kekuatan fisik tentu saja sangat tidak diandalkan dalam menghadapi dinamika perubahan sosial yang begitu kuat dan berlangsung dalam waktu yang sangat cepat. Di tengah gegap gempita perubahan yang terjadi di zaman modern, aspek rasionalitas menjadi suatu hal yang sangat urgen.
Mahasiswa sebagai bagian dari masyarakat tentu sangat merasakan perubahan sosial. Kegelisahan tentu saja mulai bermunculan ketika mahasiswa tidak mampu untuk menghadapi perubahan zaman yang begitu cepat. Sikap kritis dari mahasiswa sangat diharapkan agar tidak terhanyut dalam kebudayaan instan yang akhirnya menghantarkan mereka pada "lubang kehancuran".
Secara realis, dapat dikatakan bahwa mahasiswa merupakan orang yang sedang "duduk" di bangku kuliah, memiliki idealisme dan semangat luar biasa. Jika ditelaah dari perspektif epistemis, mereka mempunyai segudang pengetahuan yang menunjang karakter akademis. Mahasiswa identik dengan pengetahuan, idealisme, masa depan, agen perubahan dan berbagai atribut mulia lainnya. Tetapi, penulis sama sekali tidak menafikan realitas di mana mahasiswa juga sering menjadi preman intelektual yang kerap kali melakukan pelanggaran moral dan menyebabkan lahirnya berbagai distorsi.
Perubahan zaman yang begitu cepat dewasa ini telah melahirkan berbagai fenomena sosial. Mahasiswa pun tidak bisa mengelak dari kenyataan ini. Aneka fenomena sosial tersebut tanpa disadari telah melilit dan melingkari kehidupan mereka. Perubahan iklim sosial yang begitu cepat tentu saja akan berdampak kepada kehidupan mahasiswa. Sejenak berkaca pada fenomena sosial seperti pembangunan mal di dekat kampus, kebijakan pemerintah yang mengorbankan rakyat banyak dan sederet fenomena sosial lainnya. Berhadapan dengan hal-hal seperti itu, eksistensi mahasiswa sebagai orang yang kritis patut dipertanyakan. Mahasiswa seakan mati rasa di tengah euforia yang sebenarnya akan merugikan kehidupan mereka.
Budaya "mati rasa" atau lebih tepat matinya kepekaan sosial menjadi suatu momok yang harus dihilangkan. Mahasiswa sebagai garda terdepan, yang memiliki segudang pengetahuan dituntut untuk peka terhadap fenomena sosial di sekitar dan berani untuk keluar dari lingkaran kekuasaan. Kepekaan mungkin tidaklah cukup untuk mengobati matinya kepekaan sosial. Hal yang paling penting dan yang seharusnya dilakukan yaitu melakukan langkah konkret, membentuk suatu pergerakan untuk melawan hegemoni yang menelantarkan banyak orang. Selama mahasiswa terus berada dalam cengkraman kekuasaan, selama itu juga mahasiswa menyandang status sebagai mahasiswa yang mati rasa. 
Maka, untuk memunculkan kembali kepekaan mahasiswa terhadap lingkungan sosialnya, Jurnalis Mahasiswa Pendidikan Sosiologi akan menyelenggarakan Lomba Fotografi Jurnalistik. Fotografi adalah salah satu unsur penting dalam menyampaikan suatu aspirasi pada diri seseorang secara tersurat. Di mana di dalam sebuah karya yang dihasilkan dari seni fotografi dapat menyampaikan maksud seseorang mengenai aspirasinya. Begitu juga di dalam dunia jurnalistik saat ini. Rangkaian kata-kata yang disusun menjadi sebuah berita tanpa foto yang mengabadikan kejadian tersebut, bisa diibaratkan bagai sayur tanpa garam. Diharapkan dalam kegiatan ini akan timbul motivasi diri, inovasi, dan semangat untuk berkecimpung dalam dunia fotografi yang juga peka terhadap lingkungan sosialnya.

            NAMA KEGIATAN
       Nama kegiatan ini adalah “Lomba Fotografi Jurnalistik”.
TEMA KEGIATAN
       Tema kegiatan ini adalah “Culture for the Future”
      TUJUAN KEGIATAN
  Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini antara lain:
1.      Memotivasi mahasiswa untuk mengenal dunia fotografi
2.      Memunculkan fotografer-fotografer muda dan berbakat
3.      Mengarahkan mahasiswa agar peduli terhadap lingkungan sosial
4.      Menyediakan ruang kreativitas bagi penggemar fotografi
5.      Memacu semangat berkreasi mahasiswa melalui lomba fotografi
               SASARAN KEGIATAN
       Sasaran dari kegiatan ini adalah mahasiswa aktif Universitas Pendidikan Indonesia Bandung.

     BENTUK KEGIATAN
       Bentuk kegiatan ini adalah perlombaan Fotografi Jurnalistik tingkat Kampus Universitas Pendidikan Indonesia Bandung.

     WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Tanggal
Kegiatan
Tempat
15 Desember
31 Desember 2015
Pendaftaran dan pengumpulan karya
Kampus Universitas Pendidikan Indonesia Bandung
0105
Januari 2016
Penjurian
Kampus Universitas Pendidikan Indonesia Bandung
 09
Januari 2016
Pameran fotografi dan pengumuman pemenang
Kampus Universitas Pendidikan Indonesia Bandung

     KETENTUAN LOMBA
1.      Lomba foto ini terbuka untuk mahasiswa aktif Universitas Pendidikan Indonesia Bandung
2.      Lomba foto ini merupakan lomba perorangan tidak berbentuk tim
3.    Setiap peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran lomba sebesar Rp10.000 per karya, dikirim ke nomor rekening panitia di Bank BNI Syariah 0401231193 atas nama Mida Lathifatul Hamidah.Scan slip pembayaran dilampirkan dalam pengiriman karya melalui email. Jika telah transfer dan mengirim karya konfirmasi ke 0857 2181 2499 (Rima).
4.      Pilihan tema untuk foto adalah:
a.       Kebudayaan
b.      Fenomena Sosial
5.    Foto   yang   diikutsertakan   dalam   lomba   adalah   foto   yang   belum   pernah dipublikasikan dan belum pernah diikutsertakan dalam kontes foto lain
6.      Foto  yang  dikirimkan  adalah  hasil  karya  sendiri,  bukan  hasil  rekayasa dan editing foto  hanya  diperbolehka sebatas  Basic  editing  (dalam  photoshop brightness/contrast, levels, hue/saturation)
7.      Ukuran foto minimal 3000 pixel dengan resolusi 300 dpi
8.   Setiap karya foto harus menggunakan kaidah jurnalisme 5W + 1H (what, when, where, why, who, dan how)
9.  Foto yang diikutsertakan dalam lomba harus diambil dalam periode waktu Juni – Desember 2015
10.  Jumlah foto yang dikirimkan setiap peserta maksimal 3 (tiga) foto
11.  Foto dalam format JPG dikirim melalui email ke jmpsupi@gmail.com dengan subjek Nama Lengkap_NIM_Departemen/Prodi_Nomor Kontak_Judul Fotografi. Kemudian, peserta melakukan konfirmasi pengiriman karya ke nomor 085721812499 (Rima Mirianti)
12.  Peserta wajib mengisi biodata di http://bit.ly/FotografiJMPS
13.  Batas akhir penerimaan foto ialah pada    Kamis, 31 Desember 2015 pukul 22.00 WIB
14.  Foto yang tidak mengikuti syarat dan ketentuan dinyatakan didiskualifikasi
15.  Kriteria penilaian mencakup
a.       Kesesuaian foto dengan tema (20%)
b.      Nilai berita/jurnalisme: muatan 5W+1H dan pesan (30%)
c.       Orisinalitas: ide dan hasil karya (30%)
d.      Estetika: keindahan karya (20%)
16.  Hak cipta foto tetap menjadi milik peserta
17.  Seluruh peserta boleh mengunggah fotonya ke media sosial seperti  Facebook, Instagram, dan Twitter dengan mencantumkan hashtag #LombaFotoJMPS#JMPSUPI dan menandai akun JMPS. Foto terbanyak like/love/favorite akan mendapat hadiah sebagai Foto Terfavorit.
18.  Seluruh karya peserta akan dipamerkan dan pemenang akan diumumkan pada acara Diesnatalis Program Studi Pendidikan Sosiologi yang ke-6 dan Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi yang ke-5 pada Sabtu, 09 Januari 2016.
19.  Pemenang akan mendapat sertifikat dan hadiah menarik lainnya
20.  Keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
21.Untuk keperluan informasi lomba, peserta wajib add akun media sosial Jurnalis Mahasiswa Pendidikan Sosiologi sebagai berikut :
a.       Facebook         : http://facebook.com/jmps.upi
b.      Fanspage         : Jurnalis Mahasiswa Pendidikan Sosiologi
c.       Twitter            : http://twitter.com/jmps_upi
d.      Instagram        : https://instagram.com/jmpsupiofficial

22.  Hal lain diluar ini akan diatur kemudian.