Pasca dilantik, Ketua BEM Afriana Nur Hidayat Ingin Selfie Bersama



Setelah selesainya acara pelantikan yang mengesahkan jajaran kepengurusan BEM dan DPM periode 2016-2017,  di dapatkan pengakuan dari ketua BEM Afriana Nur Hidayat bahwa hal pertama yang ia ingin lakukan adalah selfie bersama (wefie) para jajarannya di BEM.  Hal itu sebagai simbol kebersamaan dan kekompakan meskipun baru di lantik. “Hal yang terdengar sederhana namun sarat makna bagi saya. Tetapi karena satu dan lain hal saya belum bisa mewujudkannya”, tuturnya.
Ketika ditanyakan perihal perasaan pertama yang hadir karena di berikan beban tanggung jawab yang sangat besar, ia menuturkan bahwa dirinya harus menjadi orang yang berubah. “Seseorang tidak akan stagnan di satu posisi saja. Ketika menjadi seorang pemimpin tentu saya harus merubah diri saya sendiri terlebih dahulu, bagaimana caranya untuk bisa membuat himpunan menjadi lebih baik karena saya yang bertanggung jawab baik secara teknis maupun non teknis di himpunan ini. Saya berucap syukur Allhamdulillah sekaligus inalillahi, karena beberapa tanggung jawab kedepan menanti saya sebagai pemimpin, akan ada perubahan besar di depan nanti”, ucapnya.
Afriana mengatakan mulai saat ini, dirinya harus lebih pandai menempatkan diri di setiap situasi karena status yang ia miliki bukan hanya sebagai mahasiswa yang juga bagian dari keluarga Pendidikan Sosiologi tetapi sebagai pemimpin. Ia pun berusaha untuk se profesional mungkin dalam menjalankan kedua perananya. Tak lupa dirinya berpesan bagi kawan-kawan HMPS non pengurus untuk tidak perlu khawatir akan mendapat perlakuan yang berbeda dengan pengurus HMPS  karena di BEM HMPS banyak proker-proker yang akan turut melibatkan mereka meskipun bukan bagian dari pengurus.
Mengenai visi yang di canangkan yakni ‘Mewujudkan Mahasiswa yang Aktif, Kreatif, Inovatif, Religius dan berjiwa sosial Tinggi’, dirinya menjelaskan output apa yang ingin di capainya. “Saya berharap berbagai program kerja di BEM HMPS dari berbagai Departemen yang ada harus dapat mencerminkan dari visi tersebut. Sehingga semuanya dapat menjadi paket komplit di akhir nanti sebagaimana visi yang telah canangkan”, ucapnya.

-Arindini Kis-