Sehubungan
dengan adanya kepengurusan baru di Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi.
Kemarin pada hari kamis tanggal 5 Juli 2014, HMPS resmi melantik BEM dan DPM
HMPS periode 2014-2015. Seperti yang di katakan oleh Ketua BEM HMPS, Zaenal
Mustofa bahwa pelantikan kali ini mengusung tema “Sosiologi satu, Sosiologi Berintergritas”
Ketua
acara pada pelantikan HMPS kali ini adalah Tiara Daniar, yang mana adalah salah
satu anggota dari Departemen Organisasi BEM HMPS. Acara sumpah jabatan yang di
gelar di Auditorium FPIPS UPI ini dihadiri oleh ketua Prodi Pendidikan
Sosiologi Ibu Hj. Siti Komariah, M.Si., PH.D, Pembantu Dekan 1, Ibu Elly
Malihah, Dr. M.Si, juga para pengurus BEM dan DPM HMPS Sebelumnya. Selain di
hadiri oleh ketua Prodi juga dosen-dosen pendidikan Sosiologi, acara kali ini
mengudang pula orwama yang ada di FPIPS, UPI.
Adalah
Zaenal Mustofa dan Randi Permadi sebagai pasangan pemimpin BEM HMPS, juga Yogi Setiawan dan Supianudin sebagai pasangan pemimpin
dari DPM HMPS periode 2014-2015. Adapun untuk anggota, Keputusan dari hasil
wawancara dan pendaftaran masuk anggota HMPS kali ini tercatat ada 105 orang
yang hadir dan mengikuti pelantikan untuk menjadi anggota HMPS.
Moto
kepemimpinan BEM HMPS periode 2014-2015 ini, Zaenal menyampaikan bahwa
kepemimpinan kali ini mengusung tema IPK (Integritas, Partisipatif,
Komunikatif). Dengan ini Zaenal mengharapkan bahwa kepengurusan kali ini adalah
kepengurusan yang dapat berkomunikasi aktif untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya,
karena menurutnya informasi dalam dunia
keorganisasian sangatlah penting dan di butuhkan.
Terkait dengan departemen yang ada di BEM HMPS,
Kepengurusan kali ini juga menambah satu Departemen baru, yaitu Kesmawa
(Kesejahteraan Mahasiswa), yang mana tugas utama dari Departemen ini membantu mahasiswa
yang mengalami kesulitan dalam kegiatan akademik, organisasi mahasiswa terutama
yang berkaitan dengan keberlangsungan studinya.
Seluruh
warga dari Pendidikan Sosiologi berharap semoga kepengurusan kali ini berkah
dan amanah, dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan sukses, seperti yang di
sampaikan oleh Ketua Prodi Pendidikan Sosiologi Ibu Hj. Siti Komariah, M.Si.,
PH.D dalam sambutannya“Jalinlah persaudaraan, jadikan
himpunan ini sebagai ajang kreatifitas yang maslahat bagi umat manusia”.
(Kulsum JMPS)