Santap Karya : Hari Kemerdekaan (2)

Merdeka atau dijajah?
writtten by Nita
designed by Saipul and ask


Hari ini, tepat ditanggal 17 Agustus kembali kita mengulang hari bersejarah ketika presiden Soekarno mengumandangkan teks proklamasi.

Akankah kita kembali merasakan kebebasan dari penjajahan bangsa asing? Ya mungkin sekarang kita terbebas dari bangsa asing, tapi tidak dengan bangsa kita sendiri.

Seiring berjalannya waktu, dan perkembangan zaman semakin canggih. Anak-anak muda lebih sering meluangkan waktu dengan sosial media. Bercengkrama secara tidak langsung yang bahkan dengan orang tidak kenal sekalipun. Mereka tidak pernah mengenal sejarah, bagaimana Indonesia ini berhasil merdeka.

Sungguh disayangkan apabila suatu saat kita memiliki anak dan cucu yang buta akan sejarah. Buta akan bagaimana perjuangan nenek moyang kita mempertahankan negeri ini dari bangsa asing yang pada akhirnya akan tetap kalah. Kalah? Ya, sejujurnya negeri kita masih tertunduk pada bangsa asing, belum sepenuhnya merdeka. Terjajah sumber daya alam kita masih ada yang dikeruk oleh bangsa asing dan membuat negeri kita seperti tak bisa berbuat banyak.

Bahkan oleh bangsa sendiri pun kita masih dijajah. Para koruptor yang semakin merajalela hanya dihukum beberapa tahun. Sementara yang miskin yang hanya  terdesak oleh kebutuhan ekonomi, bisa sampai puluhan tahun. Hukum di negeri sendiri pun sudah cacat dan tumpul.

Apakah negeri kita akan terus dijajah? Maka kalian yang menentukan dan menyikapi. Sebagai anak bangsa mari kita bangkitkan kembali semangat persatuan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

DIRGAHAYU INDONESIA KE-72!!