The Wonder

 

The Wonder

Oleh Anis N Afifah 

Film yang berasal dari cerita setiap tokoh, setiap tokoh yang mempertahankan ceritanya masing-masing Yea kita akan hampa tanpa cerita, jadi the wonder akan mengajak kalian untuk mempercayai cerita tersebut.

            The wonder ialah film drama psikologis anak dengan memberikan kisah tentang seorang gadis kecil bernama Anna O'donell. seorang gadis kecil dari Irlandia pada tahun 1862 yang rela tidak makan seumur hidupnya sejak ulang tahun yang ke-11. Setelah 4 bulan Anna tidak makan, hadir seorang perawat dari Inggris bernama Lib Wright untuk mengamati Anna. Lib diutus oleh berbagai postor dan ditemani oleh biarawati.

           Selama pengamatan, Lib merasa janggal karena Anna tetap hidup meskipun 4 bulan tidak makan dan hanya meminum air putih. Lib pun memaksa orang tua Anna untuk memberinya makan, namun mereka tetap tidak melakukannya. Ayah Anna memberikan penjelasan bahwa mereka sudah bersumpah ketika sedang merayakan ulang tahun Anna untuk tidak memberikan Anna makan seumur hidupnya.

          Lib sebagai perawat merasa heran, bagaimana bisa orang tua Anna membiarkan anaknya hidup kelaparan, meskipun secara fisik Anna tidak terlihat sakit. Ibu dan ayah Anna tidak pernah berhenti untuk mengecup Anna setiap bangun dan sebelum tidur, baginya kecupan seorang ibu itu sakral.

           Semenjak itu Lib sebagai perawat yang sedang mencari fakta percaya bahwa kecupan ibu yang sakral telah menjadi penyalur makanan kepada anna. Ibarat ibu burung yang memberikan makan pada anak burung. Namun anna tetap menyangkal bahwa ia hidup karena memakan manna dari surga, dari tuhan yang ia percayai, bahkan postor lebih percaya pada keajaiban-keajaiban tuhan yang telah diberikan kepada Anna.

           Setelah kian banyak yang terjadi, Anna mulai sekarat akibat tidak makan. Lib yang selalu memohon kepada Anna untuk makan pun akhirnya membuat Anna merasa iba dan perlu memberitahu bahwa ia tidak makan karena harus menebus dosa yang telah kakaknya perbuat. Kakak Anna seorang laki-laki yang mencintai Anna sebagai adik dan isterinya, selalu menceritakan kisah cintanya setiap malam. Hingga membuat Anna berfikir bahwa kakaknya saat ini sedang berada di neraka. Keluarga Anna akan tetap selalu menyayangi anaknya sehingga rela membuat Anna tidak makan untuk menebus dosanya.

           Selama Lib mengamati Anna, ada banyak jurnalis yang ingin memasukan hasil pengamatan ke dalam berita. Salah satunya Will Byrne, seorang Daily Telegraph dari London. Will Byrne awalnya sangat ditolak oleh Lib karena sangat mengganggu pengamatannya, namun setelah Ketty memberikan info mengenai keluarganya, Lib pun akhirnya memberi kesempatan Will untuk bertemu dengan Anna.

          Pada film The Wonder juga dijelaskan oleh Lib bahwa “Di seluruh kerajaan Inggris, bukankah anak-anak dibiarkan meregang nyawa di parit dan selokan, tiap malam sepanjang tahun?. Dunia ini sarat nestapa, terlalu lapar hingga tak menyadari keajaiban pada diri setiap anak."

          Masih ada banyak cerita lanjutan menarik pada film The Wonder. Film tersebut juga merupakan adaptasi dari buku yang ditulis oleh Emma Donoghue.